ASUS Expert Series Hadir Di Bandung - Laptop Tangguh Untuk Transformasi Bisnis Digital

December 05, 2025


ASUS Indonesia hadir secara resmi memperkenalkan rangkaian produk terbarunya melalui ASUS Expert Series. Kamis, 4 Desember 2025 bertempat di Pullman Hotel Grand Central Bandung. ASUS Indonesia mengajak rekan-rekan media untuk hadir dan mencoba sendiri pengalaman menggunakan ASUS Expert Series di area Expert Hunt.

Mengusung pesan Trusted by IT Experts, Built for Worry-Free Business, ASUS mendemonstrasikan bagaimana rangkaian produk yang terdiri dari laptop ASUS ExpertBook P1403CVA, P3405CVA, PM3406CKA, P5405CVA desktop ExpertCenter P500MV, dan ASUS ExpertCenter P440VA, PM640KA, PM670KA All-in-One PC dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan dunia kerja modern yang dinamis.

Dengan memadukan daya tahan berstandar militer, performa tinggi, fitur kolaborasi berbasis AI, dan keamanan sekelas enterprise, ASUS Expertbook dan ASUS Expert Series menegaskan komitmennya sebagai mitra teknologi andal bagi para profesional, pelaku bisnis, dan institusi di Bandung  dan sekitarnya.

ASUS Expert Series Membantu Transformasi Bisnis Digital



Menurut Eric Khoven, Deputy Director of Commercial Products, ASUS IndonesiaDengan pertumbuhan ekonomi dan kreativitas yang sangat dinamis di bisnis Indonesia. Oleh karena itu, kami hadir untuk memperkenalkan solusi komputasi digital yang dapat menyatu dengan gaya kerja para profesional terutama di era kerja hybrid yang menuntut mobilitas dan efisiensi.



Eric menyebutkan, bahwa setiap Expert Series dirancang sebagai partner produktivitas yang tangguh, ringan, dan aman. “Dengan fitur AI on-device dan keamanan enterprise, kami ingin memastikan pengguna dapat bekerja dengan nyaman dan worry-free, sejalan dengan komitmen kami mendukung pertumbuhan ekosistem bisnis dan digitalisasi di Bandung.

Dirancang Tangguh untuk Realita Kerja Modern: Durabilitas Berstandar Militer

Untuk mengatasi tantangan lingkungan kerja yang dinamis, seluruh lini ASUS Expert Series lulus uji daya tahan berstandar militer MIL-STD-810H. Pengujian mencakup ketahanan terhadap benturan, getaran, suhu ekstrem dan tekanan pada port.

Fitur tambahan seperti keyboard tahan tumpahan air, chassis metal yang ringan dan struktur internal yang diperkuat memastikan perangkat siap digunakan di mana saja. Durabilitas seperti ini tidak hanya melindungi perangkat, tapi juga menjaga produktivitas dan menekan potensi kerugian akibat downtime atau servis mendadak. Dan seluruh varian ASUS ExpertBook dan ASUS Expert Series menawarkan performa andal untuk operasional harian.

ASUS ExpertBook P1 Series

ASUS ExpertBook P1 Series hadir dalam ukuran 14 dan 15 inci, dilengkapi prosesor hingga Intel® Core™ i7 generasi ke-13. Prosesor mobile dengan litografi Intel 7 ini hadir dengan Intel® Smart Cache hingga 24MB, bekerja dengan daya 35W hingga 115W serta dilengkapi dengan Intel® UHD Graphics yang bertenaga untuk menjalankan aplikasi multimedia, video editing sampai aplikasi 3D ringan.

Dengan penyimpanan hingga 1TB, dan RAM hingga 64GB DDR5. Dengan bobot hanya 1,4 kg dan uji ketahanan MIL-STD-810H, laptop ini menawarkan portabilitas dan daya tahan yang dibutuhkan profesional modern. Fitur ASUS AI ExpertMeet membantu kolaborasi lintas bahasa, mencatat poin meeting secara otomatis, dan menjaga keamanan data selama konferensi video.

ASUS ExpertBook PM3 Series


ASUS ExpertBook PM3 Series adalah lini laptop bisnis modern yang menggabungkan desain ultra-tipis dan super-ringan dengan performa bertenaga serta fitur AI on-device untuk mendukung produktivitas era baru. Ditenagai prosesor hingga AMD Ryzen™ AI 7 350 dengan NPU AMD XDNA™, RAM DDR5 hingga 64GB, dan SSD NVMe PCIe 4.0, seri ini siap menangani multitasking kerja harian dengan responsivitas tinggi. Layar 14” WQXGA (2.5K) 16:10 hingga 144Hz menghadirkan visual tajam dan mulus untuk kerja, belajar, maupun pembuatan konten, sementara baterai 70Wh dirancang untuk menemani aktivitas seharian. 

Fitur ASUS AI ExpertMeet dengan AI Meeting Minutes, AI Translated Subtitles, dan AI Watermark bekerja langsung di perangkat (on-device), menjaga privasi data tanpa bergantung pada cloud. Untuk keamanan bisnis, ExpertBook PM3 Series dibekali privacy shutter, sensor sidik jari, TPM 2.0, Secure Boot, dan port RJ45 untuk koneksi kabel yang stabil. 

Dipadukan dengan body kokoh bersertifikasi ketahanan berstandar militer AS MIL-STD-810H dan engsel 180°, ASUS ExpertBook PM3 Series menjadi solusi laptop bisnis yang mobile, aman, dan andal untuk profesional, UMKM, korporasi, kreator, hingga pelajar.

ExpertCenter P500 Mini Tower

ExpertCenter P500 Mini Tower dirancang untuk bisnis yang membutuhkan performa tinggi dan efisiensi energi. Didukung prosesor hingga Intel® Core™ i7 dengan TDP 95W, desktop ini menawarkan performa 30% lebih baik dibanding kompetitor di kelasnya. Sistem pendingin ASUS Tower Air Cooler meningkatkan disipasi panas hingga 4x lebih baik dari desain standar. Dilengkapi ASUS ExpertMeet dan ASUS ExpertGuardian, perangkat ini siap mendukung produktivitas sekaligus melindungi data bisnis.

ExpertCenter P400 AiO

ExpertCenter P400 AiO hadir dalam pilihan layar 23,8 inci dan 27 inci FHD dengan bezel tipis dan desain hemat ruang. Ditenagai prosesor hingga Intel® Core™ i7 dan RAM hingga 32GB DDR5, PC ini menawarkan kinerja mulus untuk multitasking. Audio Dolby Atmos dan kamera AI dengan fitur auto-framing serta noise cancellation menjadikannya ideal untuk komunikasi profesional. Desain VESA mount dan opsi penyesuaian tinggi membuatnya fleksibel untuk berbagai kebutuhan ruang kerja.

ExpertCenter P600 AiO



ExpertCenter P400 AiO hadir dalam pilihan layar 23,8 inci dan 27 inci FHD dengan bezel tipis dan desain hemat ruang. Ditenagai prosesor hingga AMD Ryzen AI 7 350 dan RAM hingga 64GB DDR5, PC ini menawarkan kinerja mulus untuk multitasking. Audio Dolby Atmos dan kamera AI dengan fitur auto-framing serta noise cancellation menjadikannya ideal untuk komunikasi profesional. Desain VESA mount dan opsi penyesuaian tinggi membuatnya fleksibel untuk berbagai kebutuhan ruang kerja.

Makin Lengkap dengan Fitur AI Terintegrasi

Seluruh varian ASUS ExpertBook dan ASUS Expert Series dilengkapi AI ExpertMeet, sebuah platform kolaborasi cerdas yang terintegrasi langsung di dalam perangkat. Fitur seperti transkripsi otomatis, ringkasan rapat berbasis AI, dan terjemahan real-time dapat meningkatkan efisiensi meeting dalam satu klik. 

Ada juga fitur AI Camera yang mampu melakukan auto-framing, eye contact correction, hingga latar blur pintar, perangkat ini membantu pengguna tampil profesional di setiap sesi video call. Dengan AI yang berjalan langsung dari perangkat (on-device), pengguna mendapatkan manfaat efisiensi dan keamanan sekaligus, tanpa ketergantungan pada koneksi cloud atau risiko kebocoran data sensitif.

Garansi Panjang Hingga 5 Tahun

Sebagai bagian dari komitmennya, ASUS menyediakan ekosistem layanan kelas enterprise untuk seluruh lini Expert Series. Dukungan ini mencakup opsional perpanjangan garansi hingga 5 tahun, pembaruan sistem berkala, dan jaminan ketersediaan suku cadang, untuk memastikan total biaya kepemilikan yang lebih rendah dan keandalan jangka panjang.

Pembelian ASUS Expert Series

Berikut beberapa toko yang sudah menyediakan ASUS Expert Series

No

City

Name

Address

1

Bandung

IT Zone Gaming Store

BEC Lantai 1 Blok R6 - R7, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

2

Bandung

Be com

BEC Lantai 1 Blok F8, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

3

Bandung

Next Level

BEC Lantai 1 Blok T6-T7, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

4

Bandung

Funan Van Java

BEC Lantai 1 Blok G7, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

5

Bandung

Castle computer

BEC Lantai 1 Blok Y11, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

6

Bandung

Imperial Computer

BEC Lantai 1 Blok Z7, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

7

Bandung

Great Computer

BEC Lantai 1 Blok H5, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

8

Bandung

Laptop Square

BEC Lantai 1 Blok H15 - H16 - H12, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

9

Bandung

Intel Store by IT Zone

BEC Lantai 1 Blok R8 - R9, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

10

Bandung

Empire Computer

BEC Lantai 1 Blok Z8, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

11

Bandung

ASUS Store BEC by Next Solution

BEC Lantai 1 Blok G3, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

12

Bandung

Sakura ROG Store

BEC Lantai 1 Blok AC8, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

13

Bandung

Sakura

BEC Lantai 1 Blok Z2 - Z3, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

14

Bandung

ASUS Store BEC 2 by Sakura Blok X

BEC Lantai 1 Blok X8, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

15

Bandung

Aneka Niaga Global

Pertokoan Segitiga Emas, Jl. Jendral Ahmad Yani No. B10, Merdeka, Kec. Sumur Bandung

16

Bandung

Platinum

Jl. Kartini no. 9 Bandung

17

Bandung

Next Step Computer

BEC Lantai 2 Blok J3, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

18

Bandung

Funan Van Java - Kosambi

Pertokoan Segitiga Emas, Jl. Jendral Ahmad Yani No. B2, Merdeka, Kec. Sumur Bandung

19

Bandung

ASUS Store BEC by Compushop

BEC Lantai 1 Blok H6, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

20

Bandung

MediaTouch Compushop

Jl. Kejaksaan no. 16 Bandung

21

Garut

Grosir Komputer Garut

Jl. Ciledug no. 82 Garut

22

Bandung

ASUS Exclusive Store BEC by Liberty Computer

BEC Lantai 1 Blok S25 - S26, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

23

Bandung

ASUS Store BEC by Liberty

BEC Lantai 1 Blok AC6, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

24

Bandung

ASUS Store BEC by Dynasty

BEC Lantai 1 Blok X5, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

25

Bandung

ASUS Store BEC by Victory

BEC Lantai 1 Blok A1, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

26

Bandung

Premium Store

BEC Lantai 2 Blok G3-G5, Jl. Purnawarman no. 13 - 15 Bandung

27

Bandung Barat

Liberty KBP

Ruko Pancawarna Kota Baru Parahyangan, Jl. Bujanggamanik Kav. No.2, Kertajaya, Padalarang

28

Cirebon

Calvin Computer

Jl. Kutagara No.55, Cirebon

29

Cirebon

Lion Computer

Jl. Panjunan no 26, Cirebon

30

Cirebon

Pixel

Jl. Panjunan no 79A, Cirebon

31

Cirebon

IT ZONE Cirebon

JL Panjunan no 60, cirebon

32

Majalengka

Calvin Computer jatiwangi

Jl. Raya Ciborelang, Ciborelang, Kec. Jatiwangi Majalengka



You Might Also Like

24 Comments

  1. Informasinya runut dan bantu pembaca ngerti kenapa laptop ini ditargetkan untuk profesional, bukan sekadar daily use

    ReplyDelete
  2. Wahh. Menarik nih kayanya event asus. Btw aku belum coba laptop asus expert ini. Kelihatan tangguh dna canggih sih ini. Ku mau nyoba jadinya...

    ReplyDelete
    Replies
    1. kalo ada eventnya aku saranin buat ikutan deh, seru

      Delete
  3. ASUS ini benar-benar bisa menciptakan laptop yang sesuai dengan kebutuhan / pekerjaan yah seperti ASUS Expert Series untuk membantu transformasi Bisnis Digital. Dan yang terpenting, dia juga lgsg memanfaatkan teknologi AI di perangkatnya. Up to date banget!!

    ReplyDelete
    Replies
    1. bener banget. di semua lini bisnis dan kebutuhan ada nih macem laptop dan PC nya

      Delete
  4. Pas ikut ASUS ExpertHunt puas banget nguji ketahanan Expert Series ini. Dari dibanting, dijatuhkan, hingga disiram air. Jadi kepingin memiliki laptop ExpertBook ini.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bener pake banget lagi. cocok nih laptopnya buat aku yang kerjanya gedebag gedebug biar gak cepet rusak wkwkw

      Delete
  5. ASUS emang sekeren ituu!! uuh..jadi mupeng dg ASUS satu ini euy.. trims review nya ya..

    ReplyDelete
  6. ASUS expert series bener-bener bikin saya ngiler buat memilikinya. Laptop ASUS sih emang jaminan mutu dan kereen banget....

    ReplyDelete
  7. Jaman sekarang apapun bisnisnya pasti berkaitan dengan dunia digital ya... Adanya laptop Asus expert series ini pastinya sangat membantu bagi para pelaku usaha.
    Saya aja yg gak punya usaha pengen banget punya laptop Asus mah. Hehehe

    ReplyDelete
  8. ASUS tuh emang merk yang dari dulu sampai sekarang cukup dipercaya. Mana makin banyak produk dan pengembangannya. Jadi bisa pilih mana yang sesuai sama kebutuhan kita

    ReplyDelete
  9. ASUS tuh emang merk yang dari dulu sampai sekarang cukup dipercaya. Mana makin banyak produk dan pengembangannya. Jadi bisa pilih mana yang sesuai sama kebutuhan kita

    ReplyDelete
  10. Kalau standarnya militer, beuuh kebayang ini geregetnya laptop. Tangguh menghadapi persoalan hidup yang membuat khawatir prmiliknya, entah itu jatuh apalagi kecipratan air.

    ReplyDelete
    Replies
    1. mau dibanting aja tetep nyala tapi jangan jadi di sengajain ya haha

      Delete
  11. Dulu kepikiran punya PCnya Asus karena salah satu server administrasi kantor dulu pakai PC Asus. Tapi lama² kok kepikiran klo PC tuh nggak bisa di bawa kemana-mana ya, akhirnya mutusin buat beli Asus Expertbook. ❤️❤️

    Tapi ya makin ke sini Expertbook Asus tuh makin bandel. Yg seri lama dan masih pake HDD ada tahan banting, nggak kebayang tuh yang seri di atasnya. 🥰

    ReplyDelete
    Replies
    1. yang sekarang makin canggih lagi dan enak buat dibawa kemana-mana

      Delete
  12. Makin keren aja nih Laptop ASUS terus berinovasi menghadirkan fitur2 terbaik meemberikan kemudahan saat melkukan pekerjaan menggunakan Laptop Asus

    ReplyDelete
  13. ASUS Expert Series ini solusi worry-free banget buat bisnis! Fitur AI ExpertMeet dan durabilitas militer MIL-STD-810H sangat krusial di era kerja hybrid. Garansi 5 tahun jadi nilai plus yang outstanding. Thanks sudah share!

    ReplyDelete
  14. Akhirnya launching juga yaa ASUS Expert P series di Bandung.. punya kesempatan menjajal langsung lagi durability testnya..
    Emang incredible parah nih brand teknologi satu ini

    ReplyDelete
  15. Senang banget datang ke acara yang ditaja oleh ASUS begini. Dapat banyak ilmu sekaligus memperluas Networking juga.
    Btw, ternyata di Bandung dan JawaBarat secara umum banyak tempat yang bisa dikunjungi kalau ingin bawa pulang laptopnya

    ReplyDelete
  16. Senang banget datang ke acara yang ditaja oleh ASUS begini. Dapat banyak ilmu sekaligus memperluas Networking juga.
    Btw, ternyata di Bandung dan JawaBarat secara umum banyak tempat yang bisa dikunjungi kalau ingin bawa pulang laptopnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul sekali mba, aku pun bersyukur bisa hadir di event ASUS kali ini. Bener-bener jadi best experience banget

      Delete
  17. Penjelasan soal performa, ketahanan, dan dukungan layanan juga cukup jelas dan bikin makin yakin kalau seri ini memang ditujukan untuk kebutuhan kerja jangka panjang. Artikelnya informatif dan enak dibaca.

    ReplyDelete
  18. Ringan, tangguh dan responsif. Asus Expert series benar-benar dirancang untuk kerja yang responsif ya, sebagai pengguna Asus kehadiran Asus Expert bisa menjadi partner deh

    ReplyDelete